LANGIT ADALAH ATAPKU. BUMI ADALAH PIJAKANKU. HIDUP ADALAH SAJADAH PANJANG HINGGA AKU MATI.
Rabu, 04 September 2019
Makan Ikan di Tengah Kota? Datang Saja ke Pesisir Seafood
Anda penggemar seafood atau semua makanan yang berasal dari laut? Jika kangen makanan ini kebanyakan orang akan meluncur ke restoran yang ada di pinggir laut. Tapi sekarang kita tak perlu bersusah payah ke pantai, karena sudah ada restoran yang menyediakan aneka jenis seafood dengan lokasi di tengah kota.
Mulanya saya tidak percaya ketika ada teman yang memberi tahu bisa mendapatkan sajian seafood yang enak dan segar di tengah kota. Apalagi nama tempat itu adalah Pesisir Seafood. Pantasnya ada di pinggir laut, kan? Ternyata saya salah, restoran itu ada di tengah kota, tepatnya di Meruya Ilir.
Pesisir Seafood memang restoran baru yang akan di launching tanggal 9 September ini. Kebetulan saya dan teman-teman blogger mendapatkan kesempatan untuk uji coba makanan yang menjadi andalan mereka. Yup, jadilah kami termasuk golongan pertama yang mencicipi masakan seafood di restoran ini.
Bertempat di lokasi yang strategis, dekat lampu merah, Pesisir Seafood memiliki area yang luas. Bangunan resto berdiri megah, dengan empat lantai. Lantai pertama dan kedua masing-masing mampu menampung 100 orang. Sedangkan lantai ketiga dan keempat kira-kira menampung 50 orang. Sedangkan area parkir mampu menampung lebih dari 100 kendaraan roda empat. Luas sekali bukan?
Bagaimana dengan makanan yang disajikan? Wah, saya menjumpai berbagai menu yang sangat bervariasi tetapi menjamin cita rasa yang lezat. Semua makanan di sini sangat memuaskan. Bikin lupa program diet karena mau nambah terus.
Nasi di restoran ini menjadi sajian istimewa. Ada nasi jeruk, yang begitu harum dengan aroma daun jeruk purut. Rasanya gurih seperti nasi uduk dengan santan kental. Saya terkesan dengan nasi bakar ikan Cakalang, yang enak sekali, ikan cakalang berpadu dengan gurihnya nasi, tidak terasa amis, malah memanjakan lidah.
Kalau tidak suka nasi bakar cakalang, bisa pilih nasi bakar jamur, tapi menurut saya kalah nikmat dengan nasi bakar cakalang. Dua nadi ini bisa pula dinikmati dengan sayuran. Ada tumis kecipir, bunga pepaya dan sebagainya.
Lalu jenis ikan yang lain apa saja? Jangan kuatir, namanya juga Pesisir Seafood, pasti lengkap jenis ikan yang ditawarkan. Saya sempat mencicipi udang balado yang maknyus. Ukurannya besar dan rasanya pas banget di lidah yang suka pedas. Kalau mau puas, ada juga lobster mutiara dan lobster bambu.
Eh, tapi masakan ikan Kwe juga tak kalah enak. Bumbunya meresap banget ke dalam ikan, cocok banget dimakan dengan nasi panas. Pilihan lain ada bandeng pucung, pindang serani, kakap putih dll.
Berbagai masakan cumi bisa dipilih sesuai selera. Ada enam jenis masakan cumi dengan bumbu yang berbeda. Kita bakal kebingungan, mana yang paling enak. Kalau saya sih, lebih suka cumi goreng atau cumi saus Padang.
Mau tahu ikan yang saya incar? Ada ikan salmon, ikan brekecek dan teri kado merah. Tapi saya juga tidak melewatkan mencicipi gulai kepala ikan yang ukurannya jumbo, bisa untuk makan sekeluarga. Rasanya sangat spesial, tidak ada dalam menu di restoran lain.
Oh ya, untuk penyegar, saya ambil minuman yang menghilangkan haus dan menggugah selera. Selain jus orange danves kelapa muda sereh, saya juga memesan es kopi susu gula aren. Nah ini bakalan jadi minuman favorit saya, bikin saya ketagihan.
Kalau perut masih belum penuh, ada kok makanan pencuci mulut yang asyik. Saya justru memilih colenak, tape panggang khas Jawa Barat yang diberi bumbu kelapa dan gula merah. Minumannya bisa kopi, teh, atau juga berbagai jenis minuman segar yang siap menyempurnakan hari anda di sini.
Jangan risau soal harga, gak bikin kantong bolong kok. Meski lokasi strategis dan makanan enak serta komplit, harganya relatif terjangkau. Ada menu yang harganya murah sekitar 20 + K, yang paling mahal sejenis lobster dengan harga sekitar 150 K.
Restoran Pesisir Seafood ini tempatnya cozy banget buat anak-anak muda. Mereka yang mau kongkow sama teman-temannya, boleh pilih tempat di lantai dua, sangat Instagramable dan ada area untuk merokok. Tapi bukan berarti lantai satu tidak menarik, lorong dan tangga saja cukup menarik untuk difoto.
Setiap sudut Pesisir Seafood, menarik untuk dilihat dan dinikmati, bahkan sampai dengan toilet yang artistik dengan mural yang nyentrik. Ada tempat-tempat yang bisa untuk privasi, ada juga yang bisa digunakan untuk rapat keluarga atau organisasi.
Yuk, kapan mau ke sini? Jangan lupa ajak pasangan, kerabat atau teman-teman. Asyik lho buat silaturahmi siapa saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar